Bahan Sop Buah Praktis
- Buah starwbery segar ukuran sedang kurang lebih sebanyak 4 atau 5 buah.
- Buah jambu merak ukuran sedang besar 1 buah. Buah bijinya dan ambil daging buah nya saja.
- Buah pear ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 1 buah.
- Buah apel segar ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 1 buah.
- Butiran jagung manis kalengan secukupnya sesuai selera.
- Agar agar atau jelly yang sudah diparut besar secukupnya sesuai selera.
- Buah rambutan atau peach kalengan secukupnya sesuai selera.
- Buah naga secukupnya sesuai selera.
Bahan Kuah Sop Buah Praktis
- Susu kental manis merek sesuai selera kurang lebih sebanyak 3 sendok makan (ukuran tiap 1 porsi).
- Syrup manis rasa vanila atau pisang susu kurang lebih sebanyak 3 sendok makan.
- Air jeruk lemon segar kurang lebih sebanyak 1 sendok makan.
- Air jeruk peras secukupnya sesuai selera.
- Madu kalau suka kurang lebih sebanyak 1 sendok makan.
- Air matang secukupnya.
- Es batu serut secukupnya sesuai selera.
Cara membuat sop buah praktis
- Pertama kupas kulit buahnya kemudian potong sesuai selera.
- Ambil mangkuk kemudian letakkan dan atur potongan buah tadi dengan rapi.
- Siram dengan air jeruk, madu, air matang kurang lebih sebanyak 50 ml saja.
- Masukkan es serut keatasnya.
- Sirami kembali dengan syrup dan susu kental manis.
- Siap disajikan sop buah praktis untuk menu buka puasa.
0 komentar:
Posting Komentar